MANAJEMEN IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KARAKTER MELALUI BUDAYA RELIGIUS DI SEKOLAH DASAR NEGERI 1 CIPEUJEUH WETAN KABUPATEN CIREBON

Publikasi Unusia

MANAJEMEN IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KARAKTER MELALUI BUDAYA RELIGIUS DI SEKOLAH DASAR NEGERI 1 CIPEUJEUH WETAN KABUPATEN CIREBON

Tampilkan catatan item lengkap

Judul: MANAJEMEN IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KARAKTER MELALUI BUDAYA RELIGIUS DI SEKOLAH DASAR NEGERI 1 CIPEUJEUH WETAN KABUPATEN CIREBON
Penulis: AAN JASMARA
Abstrak: AAN JASMARA (2017.8.1.2.0001): Manajemen Implementasi Pendidikan Karakter Melalui Budaya Religius di Sekolah Dasar Negeri 1 Cipeujeuh Wetan Kabupaten Cirebon Penelitian ini dilatarbelakangi oleh merebaknya isu-isu moral di kalangan remaja seperti penggunaan narkotika dan obat-obat terlarang (narkoba), tawuran pelajar, pornografi dan sebagainya, sudah menjadi masalah sosial yang sampai saat ini belum dapat diatasi secara tuntas. Akibat yang ditimbulkan cukup serius dan tidak dapat lagi dianggap sebagai suatu persoalan sederhana, karena tindakan-tindakan tersebut sudah menjurus kepada tindakan kriminal. Kondisi tersebut sangat memperhatikan masyarakat khususnya para orang tua dan guru, sebab pelaku beserta korbannya kaum remaja, terutama pelajar. Penelitian ini dimaksudkan untuk menjawab permasalahan tentang bagaimana implementasi budaya religius dalam pendidikan agama Islam di Sekolah Dasar Negeri 1 Cipeujeuh Wetan Kabupaten Cirebon. Penelitian ini adalah penelitian yang bersifat kualitatif dengan mengambil latar di Sekolah Dasar Negeri 1 Cipeujeuh Wetan Kabupaten Cirebon. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa, 1). Penerapan budaya agama di Sekolah Dasar Negeri 1 Cipeujeuh Wetan Kabupaten Cirebon diantaranya: doa bersama dan pembacaan surat-surat pendek sebelum pembelajaran dimulai, mengedepankan budaya senyum dan sapa, shalat dhuha berjamaah sholat dzuhur berjamaah, doa dan dzikir setelah shalat, kajian agama Islam dan pesantren ramadhan 2). Dalam pembiasaan ini guru menerapkan metode keteladanan dan pembiasaan. Pelaksanaannya pun terjadwal dan masing-masing kegiatan ada evaluasinya baik melalui pengamatan langsung atau melalui absensi yang disediakan. Dengan demikian peserta didik menjadi lebih aktif dan disiplin dalam menjalankan kewajibannya dan memiliki sopan santun yang sesuai dengan akhlak Islami. Kerjasama yang baik antara Kepala Sekolah, Guru beserta peserta didik menjadikan kegiatan budaya agama ini menjadi berkualitas di Sekolah Dasar Negeri 1 Cipeujeuh Wetan Kabupaten Cirebon
Deskripsi: Kata Kunci : Manajemen, pendidikan karakter, budaya religius Referensi :
URI: https://repository.bungabangsacirebon.ac.id/repo/handle/123456789/857


File dalam item ini

File Ukuran Format Lihat

Tidak ada file yang diasosiasikan dengan item ini.

Item ini muncul di Koleksi berikut

Tampilkan catatan item lengkap

Telusuri Repositori


Pencarian Lanjutan

Jelajahi

Akun Saya