EVALUASI PROGRAM PENGELOLAAN KELAS MENGGUNAKAN MODEL CONTEXT, INPUT, PROCESS, DAN PRODUCT (CIPP) DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI 1 JAPARA KABUPATEN KUNINGAN

Publikasi Unusia

EVALUASI PROGRAM PENGELOLAAN KELAS MENGGUNAKAN MODEL CONTEXT, INPUT, PROCESS, DAN PRODUCT (CIPP) DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI 1 JAPARA KABUPATEN KUNINGAN

Tampilkan catatan item lengkap

Judul: EVALUASI PROGRAM PENGELOLAAN KELAS MENGGUNAKAN MODEL CONTEXT, INPUT, PROCESS, DAN PRODUCT (CIPP) DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI 1 JAPARA KABUPATEN KUNINGAN
Penulis: RETNO FUJI LESTARI
Abstrak: ABSTRAK Retno Fuji Lestari. NIM. 2017.8.1.2.0082 “Evaluasi Program Pengelolaan Kelas Menggunakan Model Context, Input, Process, Dan Product (Cipp) Di Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Japara Kabupaten Kuningan”. Evaluasi adalah suatu kegiatan untuk mengetahui apakah proses belajar mengajar itu telah mencapai tujuan yang sudah ditetapkan atau belum, dengan kata lain proses belajar mengajar belum diketahui berhasil tidaknya sebelum evaluasi dilakukan. Maka dari itu, evaluasi sangat dibutuhkan dalam upaya mewujudkan suatu sistem pendidikan yang baik. Salah satu hal yang memegang peranan penting bagi keberhasilan pengajaran adalah proses evaluasi pengelolaan pengajaran. Pengelolaan pengajaran yang baik sangat dipengaruhi oleh perencanaan pengajaran yang baik pula. Agar pelaksanaan pengajaran berjalan dengan efektif dan efisien, maka diperlukan perencanaan yang tersusun secara sistematis sehingga proses belajar mengajar lebih bermakna dan dapat mengaktifkan Siswa. Penelitian yang penulis lakukan adalah penelitian kualitatif dengan mengambil latar belakang SMP Negeri 1 Japara. Adapun yang menjadi subyek penelitian ini adalah Guru Mata Pelajaran IPS, IPA, PAI, dan Bahasa Inggris. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara dan observasi. Adapun analisis data dilakukan dengan deskriptif kualitatif yaitu dengan cara mendeskripsikan semua data lapangan kemudian membuat kesimpulan. Hasil penelitian ini diharapkan mampu memberikan pemahaman pada guru atau calon guru dan menjadi evaluasi bagi guru bahwasannya betapa pentingnya pengelolaan pengajaran dalam rangka meningkatkan kualitas proses belajar mengajar sehingga tercapai suatu tujuan yang telah ditentukan. Adapun hasil penelitian menunjukkan bahwa evaluasi program pengelolaan kelas dalam proses belajar mengajar Mata pelajaran IPS, IPA, PAI, dan Bahasa Inggris di SMP Negeri 1 Japara adalah (a) kontext: Pemaparan gambaran obyek penelitian, tujuan umum dan khusus pengelolaan pengajaran kelas, (b) input: Pemaparkan kondisi sarana dan prasarana sekolah, data pendidik serta siswa, (c) proses: Pelaksanaan pengelolaan pengajaran kelas dalam proses belajar mengajar : dimulai dari penyusunan perangkat pengajaran dan instrumen instrumen seperti silabus, RPP, kalender pendidikan, program tahunan dan program semester (d) produk: adalah nilai-nilai Mata Pelajaran IPS, IPA, PAI, dan Bahasa Inggris.
Deskripsi: Kata Kunci : Referensi :
URI: https://drive.google.com/uc?export=view&id=10t_wnd2st2IcLDZDUWIOUucDox5Hk3FM
https://repository.bungabangsacirebon.ac.id/repo/handle/123456789/792
Tanggal: 2021-08-12


File dalam item ini

File Ukuran Format Lihat Deskripsi
1672803644353_0001.jpg 291.7Kb image/jpeg Lihat / Buka Cover Skripsi/Thesis EVALUASI PROGRAM PENGELOLAAN KELAS MENGGUNAKAN MODEL CONTEXT, INPUT, PROCESS, DAN PRODUCT (CIPP) DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI 1 JAPARA KABUPATEN KUNINGAN
1672803644884_Retno Fuji Lestari.pptx 613.0Kb application/octet-stream Lihat / Buka Presentasi Skripsi/Thesis EVALUASI PROGRAM PENGELOLAAN KELAS MENGGUNAKAN MODEL CONTEXT, INPUT, PROCESS, DAN PRODUCT (CIPP) DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI 1 JAPARA KABUPATEN KUNINGAN

Item ini muncul di Koleksi berikut

Tampilkan catatan item lengkap

Telusuri Repositori


Pencarian Lanjutan

Jelajahi

Akun Saya